Pada hari Selasa (1/1), pukul 15.15 wita, telah diserahkan satu Pucuk Pistol Revolver buatan U.S.A. dan Munisi Kal 3,8 SPL sebanyak 3 butir oleh masyarakat kepada Dansatgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonif Mekanis 741/GN Mayor Inf Hendra Saputra, S.Sos., M.M., M.I.Pol. saat setelah acara malam pergantian Tahun Baru.
Hal tersebut sebagai ucapan rasa terima kasih dari warga atas dedikasi Satgas Pamtas RI-RDTL sektor Barat Yonif Mekanis 741/GN yang telah memberikan warna baru di lingkungan Masyarakat Miomafo Barat pada saat perayaan Hari Raya Natal dan dilanjutkan dengan pelaksanaan Bhakti Sosial (pembagian sembako) dan santunan kepada masyarakat yang kurang mampu dalam rangka menyambut Tahun Baru 2019.
Berawal saat acara menyambut malam pergantian Tahun Baru 2018-2019 di Desa Eban, hadir Tokoh Adat Miomaffo Barat Bapak Martinus yang menghadap langsung kepada Dansatgas untuk mengucapkan banyak terima kasih atas dukungan dan pelayanan kepada Masyarakat selama ini di Miomaffo Barat baik bantuan berupa pengobatan, mengajar di sekolah-sekolah sekitar, serta merayakan Hari Raya Natal Yang sangat berkesan bagi Masyarakat Miomaffo Barat.
Segala kegiatan yang dilakukan hingga menyambut akhir malam pergantian Tahun Baru, Tokoh Adat Bapak Martinus mewakili seluruh komponen masyarakat Miomaffo Barat menyampaikan banyak terima kasih kepada Komandan serta Prajurit Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat atas dedikasinya terhadap masyarakat.
Kemudian Bapak Martinus memberikan informasi kepada Dansatgas bahwa ada masyarakat yang tidak ingin disebutkan identitasnya akan menyerahkan satu Pucuk Pistol Revolver buatan U.S.A. dan munisi kal 3,8 SPL sebanyak 3 butir secara suka rela langsung kepada Dansatgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Mayor Inf Hendra Saputro, S.sos., M.M., M.I.Pol.
Penyerahan satu Pucuk Pistol Revolver tersebut di damping oleh Mayor Inf Topon Novianto sebagai Wadan Satgas Sektor Barat dan Pasi Ops Lettu Inf Abdul Wahid, yang mana menurut pengakuan dari pemilik senjata tersebut merupakan senjata yang dibawa dari Timor-Timur ketika terjadi jajak pendapat pisahnya RDTL dari NKRI.
Dalam sambutannya, Dansatgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonif Mekanis 741/GN Mayor Inf Hendra Saputra, S.Sos., M.M., M.I.Pol. mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada masyarkat Miomaffo Barat atas kepercayaan yang di berikan serta mendukung dan menerima kehadiran Personel Yonif Mekanis 741/GN melaksanakan tugas di Sektor Barat harapan besar dari masyarakat yang di perbatasan kegiatan yang selama ini di lakukan agar terus dicanangkan.
Pendam IX/Udayana
Rabu, 2 Januari 2019
Posting Komentar