Pidie, tribunusantara.com - Bertempat di area sawah desa Jijiem kecamatan Keumala, Tepatnya di lahan Demplot tanaman padi Kodim 0102/ Pidie, Dandim 0102/Pidie Letkol Arm Wagino SE mengajarkan Teori Praktis merawat tanaman padi kepada Babinsa. Selasa, 14/05/2019
Dalam rangka mendukung program pemerintah mewujudkan swasembada pangan ( Pajale) berbagai upaya dilaksankan oleh satuan komando kewilayahan TNI AD, salah satunya seperti yang dilaksanakan oleh Satuan Kodim 0102/ Pidie dengan membuat percontohan ( Demplot) tanaman padi seluas kurang lebih 1 hektar di desa jijiem kecamatan Keumala dan Demplot Tanaman Jagung di desa Rawa kecamatan Tringgadeng serta memerintahkan Jajaran Babinsa untuk melaksanakan tugas upaya khusus pertanian di desa binaan.
Guna mendukung tugas upsus yang dilakukan jajaran babinsa tersebut Dandim 0102/ Pidie Letkol Arm Wagino SE memberikan teori dan praktek langsung di lapangan melalui kegiatan pembersihan tumbuhan gulma yang tumbuh diantara tanaman padi serta menggemburkan tanah di sekitar tanaman padi agar pertumbuhan anakan padi lebih optimal.
Selain mengpraktekkan langsung mencabut gulma dan menggemburkan tanah Dandim juga memberikan bagaimana melakukan pemupukan dan penyeprotan.
Disela - sela kegiatan tersebut Dandim menyampaikan bahwa kegiatan ini, selain untuk meningkatkan kemampuan Babinsa dalam menunjang tugas Upsus pertanian juga sekalian untuk merawat langsung demplot tanaman padi Kodim 0102/ Pidie yang saat ini telah berumur 28 hari.
Turut serta dalam kegiatan tersebut Kasdim Pidie Mayor Arm Musani S.Pd. M.Sc, Pasiter Kapten Inf Dwi Santosa, Pasi Log Lettu Arm Junaidi, Pasi Intel Lettu Inf Roni Syahputra dan Danramil 13/ Keumala Kapten Inf Supriato serta Perwakilan Babinsa dari Koramil Jajaran.
Posting Komentar