Blitar, tribunusantara.com - Perwira Penghubung Kodim 0808/Blitar Mayor Inf Leo Paurakan mendampingi Plt. Walikota Blitar Drs Santoso, Mpd bersama Forpimda Kota Blitar melakukan Sidak pasar dan beberapa swalayan di Kota Blitar, Senin (20/05/2019).
Sidak ini dilakukan untuk memastikan harga dan stok kebutuhan pokok di bulan Ramadhan.
Kita dampingi Plt. Walikota Blitar dan bersama Forpimda Kota Blitar melakukan sidak ke pasar dan beberapa swalayan yang ada di kota Blitar untuk mengetahui stok dan harga kebutuhan pokok selama bulan Ramadhan.
Kegiatan sidak pasar ini juga untuk mengetahui tempat para penjual ada atau tidak barang yang sudah dipermainkan harganya oleh para Pedagang."Kata mayor Inf Leo saat ditemui disela-sela kegiatan.
Lanjut Mayor Inf Leo juga menambahkan kegiatan ini adalah untuk menekan harga yang di permainkan di lapangan agar tidak terjadi kecurangan.
Sehingga harga kebutuhan bahan pokok selama bulan Ramadhan dan menjelang hari raya Idul Fitri tetap setabil sesuai aturan dan prosedur yang sudah ditentukan oleh pemerintah Kota Blitar (Red).
Posting Komentar