Kulon Progo. Serka Adi Sarjono, Babinsa Jatimulyo, Koramil Girimulyo, Kodim Kulon Progo, Minggu (09/06/2019), pukul 09.45 WIB sampai dengan selesai, menghadiri acara “Menoreh Tourism Festival 2019”, di Panggung Terbuka Goa Kiskendo, Sokomoyo, Jatimulyo.
Acara tersebut dihadiri Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Kulon Progo (Dra. Niken Probolaras, S.Sos.,M.H.), Babinsa Jatimulyo, Bhabinkamtibmas Desa Jatimulyo, Sekretaris Desa Jatimulyo, Dukuh Sokomoyo, Dukuh Sibolong serta tamu undangan.
Memeriahkan acara ditampilkan kesenian Jatilan Desa Jatimulyo dan pemberian penghargaan kepada pelestari budaya dan pelestari kuliner lokal.
Menoreh Tourism Festival 2019 bertujuan mengenalkan, mengembangkan dan mempromosikan obyek wisata, budaya dan kesenian Jathilan dan Encling, serta aneka kuliner lokal seperti dawet sambal dan sirup salak. Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Kulonprogo berharap dengan digelarnya even tersebut dapat meningkatkan jumlah wisatawan yang berkunjung ke Obyek Wisata Goa Kiskendo, yang pada akhirnya dapat meningkatkan pendapatan warga masyarakat sekitar (Pendim 0731/KP).
Posting Komentar