Babinsa Gulurejo Laksanakan Monitoring Pendistribusian BPNT




Kulon Progo.  Serma Budiman, Babinsa Gulurejo, Koramil 08/Lendah, Kodim 0731/Kulon Progo, pada hari Kamis, 18 Juli 2019, pukul 06.00-12.00 WIB, melaksanakan monitoring pendistribusian Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), yang berlangsung di Kube Gulurejo XVI DS.037 Warung E Mendiro,Desa Gulurejo, Kecamatan Lendah.

BPNT yang disalurkan melalui warung tersebut diperuntukkan bagi 472 warga yang berhak menerima, yang berasal dari Pedukuhan Pulo, Pengkol, Mendiro dan Wonolopo.  Bantuan yang diberikan kepada masing-masing warga penerima sebesar Rp.110.000,- diwujudkan barang berupa 8 kg beras dan 1,3 kg telur.

Monitoring dilaksanakan Serma Budiman bersama dengan Petugas KPKD (Kader Pendamping Kemiskinan Desa)  Desa Gulurejo dan Petugas Penyalur di Kube Gulurejo XVI DS.037 Warung E Mendiro Desa Gulurejo. Pelaksanaan pendistribusian berlangsung dengan tertib, dan tidak terjadi hal-hal yang menonjol, selesai dalam keadaan aman. (Pendim 0731/KP).

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama