Korban meninggal anggota Kodim Probolinggo |
Probolinggo, Tribunus.antara.com
Anggota Kodim 0820 Probolinggo Jawa Timur, Sertu Bambang Irawan MPP, warga jalan Priksan Rt.03/Rw.16, Kelurahan Kebonsari Kulon, Kecamatan Kanigaran, Kota Probolinggo, Selasa dinihari (24/9) sekitar jam 02.20 Wib menjadi korban kesadisan pelaku pencuri sepeda motor. Korban meninggal karena dibacok pelaku di bagian tangan kanan dan bagian perut. Akibat bacokan pelaku tersebut, tangan kanan korban nyaris putus.
Kronologinya, menurut Babinsa Kelurahan Kebonsari Kulon, Serka Sudiyanto dan Koptu M.Yahya, pada hari Selasa dinihari (24/9) jam 02.20 Wib korban mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) setelah mendapat telepon dari masyarakat ada orang mencuri sepeda motor Kawasaki Ninja dirumah H. Karyadi di jalan Priksan Rt.03/Rw.16, Kelurahan Kebonsari Kulon, Kecamatan Kanigaran, Kota Probolinggo.
Saat korban mendatangi TKP, melihat pelaku sempat mengeluarkan sepeda motor Kawasaki Ninja warna merah milik H. Karyadi. Pelaku mengetahui aksinya diketahui korban, terjadilah perkelahian antara pelaku dengan korban. "Akibat dari perkelahian tersebut korban kena bacok pelaku dibagian tangan kanan dan perut."
Pelaku kemudian melarikan diri, dan korban dilarikan ke rumah sakit husada. Setelah di rumah sakit korban (Sertu Bambang Irawan MPP) meninggal dunia lantaran kehabisan darah.
Terkait peristiwa berdarah tersebut, Kasat Reskrim Polres Probolinggo Kota AKP Nanang Fendi saat dikonfirmasi mengatakan, pihaknya masih melakukan lidik. "Dan atas perintah Kapolres pihaknya sudah membentuk tim untuk menangkap pelaku yang diperkirakan dua orang," ujar Nanang.
Sementara Komandan Kodim 0820 Probolinggo Letkol Inf. Imam Wibowo terkait anggotanya (Sertu Bambang Irawan MPP) yang tewas menjadi korban sadisme pencuri, Dandim mengatakan, pihaknya akan bekerjasama dengan kepolisian.
Kami akan siap membantu kepolisian dalam mencari pelaku yang telah membuat anggota saya meninggal dunia. "Harapannya, dengan waktu yang singkat serta sesuai dengan undang-undang penegakan hukum yang ada," katanya.
Saya harap, lanjut Dandim, masyarakat agar senantiasa menjaga keamanan lingkungan masing-masing. Sehingga keamanan lingkungan dapat terjaga dengan baik. "Salah satunya dengan siskamling," ucapnya.
Dandim Probolinggo |
Dandim juga berharap masyarakat tidak segan-segan untuk melaporkan hal-hal yang tidak semestinya terjadi di wilayahnya masing-masing.
Seperti adanya pencurian, adanya kegiatan-kegiatan ilegal, dsb, untuk memberikan informasi kepada kepolisian maupun kepada kami.
"Pada Babinsa dan Koramil dilapangan untuk dapat menekan tingkat kriminalitas demi menjaga keamanan dan ketertiban yang ada di wilayah," tegas Dandim. (Singgih).
Posting Komentar