Kulon Progo. DIY - Selasa (24/09/2019), Serda Agus Aryanto, Babinsa Karangsewu, Koramil 09/Galur, Kodim 0731/Kulon Progo, menghadiri Pelatihan Pengelolaan Dapur Umum untuk penanggulangan Bencana Bagi Aparat dan Masyarakat BPBD DIY Tahun 2019, yang berlangsung di Gedung Serba Guna Balai Desa Karangsewu, Kecamatan Galur.
Tema yang diambil adalah Pentingnya Peran Relawan Dapur Umum Dalam Penangganan Bencana. Dengan pelatihan tersebut diharapkan tercipta tenaga-tenaga relawan masak yang cekatan dan handal, sehingga apabila terjadi bencana alam yang membutuhkan tenaga untuk memasak, mereka sudah siap.
Pelatihan dihadiri oleh Kabid Mitigasi Bencana dan Kasubbid Logistik BPBD DIY, Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten.Kulon Progo, Kepala Desa dan Perangkat Desa Karangsewu serta warga masyarakat Desa Karangsewu. (Pendim 0731/KP).
Posting Komentar