Perkuat Tali Silahturahmi, Satgas Yonif Raider 142/KJ Bantu Pembangunan Rumah Adat




Belu, NTT - Pada Kamis (12/9/2019) Pos Lookeu Satgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ menerima kedatangan seorang warga masyarakat bernama Bpk. Dominus yang memberitahu akan ada pembangunan rumah adat di desa tersebut.

Melalui persetujuan Kapten Inf Nurmansyah selaku Dankipur III Letda Inf Agus Susilo selaku Danpos Lookeu bersama beberapa anggotanya langsung menuju Desa Lookeu, Kec. Tasifeto Timur, Atambua, Nusa Tenggara Timur, dan disambut dengan hangat oleh warga yang berada diperbatasan timur Indonesia tersebut.

Dominus (45) salah satu warga masyarakat menyampaikan rasa terima kasihnya atas sumbangsih yang telah diberikan oleh anggota Pos, dan berharap komunikasi yang terjalin dapat mempertebal tali silaturahmi yang sudah terjalin.

Letda Inf Agus Susilo selaku Danpos Lookeu mengatakan bahwa akan terus memberikan sumbangsih tenaga dan pikiran secara sukarela, untuk membangun masyarakat yang berada di perbatasan timur NKRI ini. (Satgas Yonif Raider 142/KJ)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama