Kulon Progo. Minggu (06/10/2019), Kapten Inf Supardi, Danramil 04/Samigaluh, Kodim 0731/Kulon Progo beserta anggota, menghadiri giat bedah rumah milik Bapak Suparman, yang beralamat di Pedukuhan Kaliduren Rt.08/Rw.04, Desa Kebonharjo, Kecamatan Samigaluh, dengan sumber dana dari Baznas Kabupaten Kulon Progo, Bazcam Kecamatan Samigaluh, DPRD Kulon Progo dan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kulon Progo.
Giat bedah rumah dihadiri oleh Wakil Bupati, Perwakilan anggota DPRD, Pejabat OPD, Kominfo, Satpol PP Kabupaten Kulon Progo, Unsur Forkopimca Kecamatan Samigaluh, anggota Polsek Samigaluh, Pejabat Kemenag Kecamatan Samigaluh, Kepala Sekolah beserta Siswa/Siswi SMP Muhammadiyah Samigaluh, Relawan Tagana dan JKM Kecamatan Samigaluh, Kepala Desa, Perangkat Desa dan warga Desa Kebonharjo.
Pada kesempatan tersebut dilaksanakan gotong royong pemindahan genteng, bata ringan dan menganyam rangka besi yang akan digunakan untuk merehab rumah tersebut. Selesai gotong royong dilanjutkan acara seremonial yang diisi dengan penyerahan bantuan dana bedah rumah dari Baznas Kabupaten Kulon Progo oleh Wabup kepada Bapak Suparman, dilanjutkan kata sambutan oleh Wabup Kulon Progo. (Pendim 0731/KP).
Posting Komentar