Antisipasi Balap Liar, Personil Polsek Galsel Aktif Patroli Wilayah


 Guna mengantisipasi terjadinya aksi balapan liar yang kerap terjadi dilakukan oleh sekelompok remaja yang dapat menimbulkan keresahan bagi masyarakat sekitar dan pengguna jalan.


Pihak Personil Polsek Galsel Polres Takalar, melalui Ps. Ka Spkt II Polsek Galsel Aiptu Nursalam S, bersama Ps. Kanit Reskrim Polsek Galsel Aipda Rusdiono, S.E, Anggota Jaga Regu II Polsek Galsel Bripka Muh. Empo, Anggota Jaga Regu II Polsek Galsel Bripka Kaharuddin dan Bhabinkamtibmas Desa Popo Brigpol Usman, aktif melaksanakan kegiatan patroli dalam wilayah hukum Polsek Galesong Selatan. Senin (28/12/2020).


Kegiatan Patroli Wilayah tersebut bertujuan untuk mencegah aksi balap liar yang kerap dilakukan oleh para remaja yang sering mengganggu aktifitas warga pengguna jalan serta menimbulkan kerawanan kecelakaan lalu lintas. 


Ps. Ka Spkt II Polsek Galsel Aiptu Nursalam, S menuturkan bahwa

Dalam kegiatan patroli yang kami gelar ini untuk mengantisipasi Aksi Balap Liar serta tindak Kriminalitas kepada masyarakat demi terwujudnya Kamtibmas yang aman, nyaman dan kondusif ditengah-tengah masyarakat.


" Kegiatan patroli yang kami Gelar  telah ditemukan 1 (satu) unit sepeda motor Yamaha Mio Sporty, warna hitam tanpa kelengkapan surat-surat dan kelengkapan standar dan diduga melakukan balap liar yang dikendarai oleh salah satu remaja berboncengan yang masing-masing bertempat tinggal di Dusun Lanna Desa Galesong Kota Kec. Galesong Kab. Takalar." Ungkap Aiptu Nursalam.


Nursalam menambahkan Bahwa Selanjutnya, kepada warga yang ditemukan sedang berkumpul dihimbau agar patuh dan disiplin menerapkan protokol kesehatan sebagai upaya menekan dan mencegah penyebaran serta pengendalian penyebaran Covid-19 yang didasari dari Instruksi Presiden Nomor 6 Tahun 2020 serta Peraturan Bupati Takalar Nomor 25 Tahun 2020." Lanjutnya.


Untuk diketahui, Tempat/Sasaran  Patroli wilayah diantaranya,

- Jalan poros Bobojangang Desa Bontoloe Kec. Galesong dan jalan poros Bentang Desa Bentang Kec. Galesong Selatan Kab. Takalar.

- Desa Bontokanang Kec. Galesong Selatan Kab. Takalar.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama