Kulon Progo. Acara Lepas Sambut Komandan Kodim 0731/Kulon Progo dilangsungkan setelah pelaksanaan Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) yang berlangsung di Aula Makodim 0731/Kulon Progo, Kamis (10/12/2020).
Acara tradisi penyambutan pejabat baru Komandan Kodim 0731/Kulon Progo, diikuti oleh seluruh anggota dan Persit, dengan jajar barisan. Kedatangan Letkol Inf Yefta Sangkakala, S.Sos., beserta istri, disambut dengan lagu selamat datang, pengalungan selendang dan pemberian bunga.
Setelah menerima laporan Perwira Siaga dan Regu Jajar Kehormatan, Dandim beserta istri menerima ucapan selamat datang oleh Kasdim, Pasi dan Danramil beserta Istri. Acara dilanjutkan dengan ramah tamah di Aula Makodim.
Dalam sambutannya Letkol Inf Yefta Sangkakala, S.Sos., selaku Dandim baru mengatakan, akan melanjutkan program-program yang sudah dirintis oleh Dandim lama. Kepada Letkol Inf Dodit Susanto, A.Md., ia mengucapkan selamat jalan dan selamat bertugas ditempat yang baru, semoga diberi kemudahan, kelancaran dan sehat selalu.
“Saya akan melanjutkan program-program yang sudah berjalan dan berusaha untuk menyelesaikannya, namun demikian, tugas pengabdian saya tidak akan berhasil tanpa dukungan dari seluruh anggota. Untuk itu, kekompakkan antara pimpinan dan anggota hendaknya senantiasa kita pelihara dan tingkatkan, agar tugas dan tanggungjawab dapat terlaksana dengan baik” tegasnya.
Letkol Inf Dodit Susanto, A.Md., mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota Kodim 0731/Kulon Progo, yang selama ini telah mendukung dan bekerja dengan baik, sehingga mampu menyelesaikan tugas dan tanggungjawab sebagai Dandim 0731/Kulon Progo dengan baik.
Kepada Letkol Inf Yekta Sangkakala, S.Sos., saya ucapkan selamat bertugas sebagai Dandim 0731/Kulon Progo, semoga diberi kelancaran dan kemudahan serta dapat membawa kemajuan bagi Kodim 0731/Kulon Progo diwaktu yang akan datang.
Selesai ramah tamah, dilanjutkan dengan acara pelepasan Letkol Inf Dodit Susanto, A.Md., beserta istri, dengan pengalungan selendang, pemberian bunga dan ucapan selamat jalan oleh Dandim 0731/Kulon Progo beserta Ketua Persit Cabang XXXII. Ucapan selamat jalan juga diberikan oleh anggota dan Persit,
Dengan baris berjajar hingga Letkol Inf Dodit Susanto, A.Md., beserta istri memasuki kendaraan dan meninggalkan Makodim 0731/Kulon Progo, untuk menuju tempat tugas yang baru sebagai Kasandi Kodam IV/Dip. (Pendim 0731/KP).
Posting Komentar