Tapin - Sebagai upaya pencegahan penyebaran virus covona (covid-19), Babinsa Koramil 1010-07/ Piani Sertu Suwoto menghadiri rapat pembentukan tim relawan covid-19 tingkat RT dan RW di Desa Miawa Jl. Sirang Pitu, Kec.Piani. Rabu (10/2/2021) pagi.
Kegiatan tersebut dihadiri Babinkamtibmas, Pihak Puskesmas, tokoh masyarakat dan ketua RT dan RW dan masyarakat Desa Miawa.
Dalam sambutannya Kepala Desa (Kadea) Miawa, Amat, mengatakan pembentukan tim relawan covid-19 ini sebagai upaya untuk pencegahan dan penanganan terhadap covid-19 ditingkat paling rendah RT dan RW, nantinya relawan akan memastikan tidak ada kegiatan yang menimbulkan kerumunan.
Lebih lanjut, Amat, menambahkan pembentukan tim relawan covid-19 skala mikro ini, sebagai tindak lanjut agar pemerintah tingkat desa bahkan ke RT dan RW bisa lebih optimal dalam pencegahan covid-19.
Sementara itu usai kegiatan Rapat, Babinsa Koramil 1010-07/Piani, Sertu Suwoto berpesan, agar para anggota relawan selalu bekerja dengan maksimal.
"Jangan sampai relawan dan tim medis malah terjangkit,"tegasnya
Suwoto berharap agar para relawan selalu mengutamakan faktor keamanan saat melakukan aktivitas, dan selalu patuhi protokol kesehatan sekaligus memberi contoh kepada masyarakat lain.
Posting Komentar