Vaksinasi Lansia Terpantau Koramil Karangdowo




Klaten - Pelda Sunarto Bati komsos Koramil 17/Karangdowo Kodim 0723/Klaten Bersama Bhabinkamtibmas,kepala desa dan perangkat desa Bulusan melaksanakan pemantauan dan pendampingan vaksinasi Lansia di Desa Bulusan ,kec Karangdowo,kab Klaten. (24/03/2021).

Pelda Sunarto mengatakan dengan pendampingan bertujuan apabila ada lansia yang bingung di arahkan dan di bantu mendaftarkan,tujuan vaksinasi untuk menjaga kekebalan tubuh dari virus Covid 19.

“ Vaksinasi Ini Aman dan Halal Di harapkan warga tidak ragu ragu untuk vaksin.Walaupun sudah di vaksin harus tetap mematuhi protokol kesehatan, “ ungkap Pelda Sunarto.

Kepala puskesmas Karangdowo Dr.fitria mengatakan dengan vaksin ini di harapkan dapat memberikan kekebalan tubuh pada lansia yang rentan akan virus Covid 19.walaupun sudah di vaksin jangan lengah di masa pandemi ini tetap mematuhi protokol kesehatan.

“ Vaksin dilakukan oleh tenaga medis Bidan desa Se kecamatan Karangdowo agar lebih cepat dalam pelaksanaan vaksin.hari ini ada 190 Orang lansia yang di vaksin, “ ungkap dr Fitria.

Kepala desa Bulusan Heri Purwoko menyampaikan Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga warga desa bulusan agar terhindar dari penyakit Covid 19, dan memutuskan mata rantai Covid 19 di desa bulusan. Sehingga warga merasa aman dan nyaman dari penyakit Covid 19 dalam menikmati usia lanjut. (Red)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama