Polresta Jayapura Kota - Bertempat di Asrama Biak Kelurahan Hedam Distrik Heram, Sat Binmas Polresta Jayapura Kota gelar Focus Group Discussion (FGD), Selasa (20/4) Sore.
Giat FGD yang digelar bertemakan tentang penyebaran Hoax dan Hate Speech serta disisipi dengan sosialisasi protokol kesehatan dimasa pandemi Covid-19.
Giat dipimpin langsung Kasat Binmas Polresta Jayapura Kota AKP Piter Kendek, S.Sos., M.M didampingi Wakasat Binmas Iptu Abdullah Chariri, Kanit Polmas Aiptu Abdul Hamid, Kanit Bin Tibmas Aipda Faisal, Panit Bin Polmas Sat Binmas Polresta Jayapura Kota Bripka Anom, Bhabinkamtibmas Kelurahan Waimhorock Aipda Nur Hamid, Bhabinkamtibmas Kelurahan Heram Aiptu Jufri dan Bripda Ferdi Sembai dan dihadiri oleh 30 mahasiswa asrama biak bersama Ketua Asrama Bpk. Jgon Kafiar.
Kasat Binmas Polresta Jayapura Kota dalam arahannya mengatakan yang intinya, pihaknya hadir di asrama bertujuan untuk memberikan edukasi maupun sosialisasi tentang pentingnya menjaga situasi Kamtibmas khususnya di media elektronik dalam hal penggunaan medsos.
"Kemitraan antara aparat Kepolisian dengan mahasiswa sangatlah penting yang mana kita tahu bersama dalam menjaga situasi Kamtibmas bukan hanya tugas pokok dari aparat Kepolisian saja akan tetapi adalah tugas kita bersama," ungkap AKP Piter.
Ia menuturkan, tindak kejahatan bukan hanya terjadi di dunia nyata saja tapi kini marak terjadi di dunia digital seperti pada media elektronik, media sosial ataupun media online lainnya.
"Saat ini dalam media sosial ataupun media online banyak kita jumpai berita-berita Hoax dan Hate Speech (ujaran kebencian), yang mana berita Hoax itu sendiri adalah berita yang tidak benar atapun berita yang tidak dapat di pertanggung jawabkan kebenarannya yang berdampak pada penipuan terhadap orang banyak, sama halnya juga untuk Hate Speech (ujaran kebencian) di masyarakat baik secara individu maupun kelompok dalam berbagai aspek yang berdampak
dapat menyebabkan, merendahkan manusia lainnya, menimbulkan kerugian material dan korban manusia yang mana bisa berdampak pada konflik," bebernya.
Pihaknya juga meminta para mahasiswa agar lebih bijak dalam bermedia sosial agar tidak mudah terpengaruh oleh berita Hoax ataupun Hate Speech (ujaran kebencian) karena dapat merugikan banyak orang dan diri sendiri serta akan di kenakan sangsi hukum sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
"Disamping itu, saat ini masih merupakan masa pandemi virus covid-19 dimana pemerintah pusat telah melakukan vaksinasi kepada seluruh warga negara Indonesia yang bertujuan untuk mengurangi transmisi/penularan covid-19, menurunkan angka kesakitan dan kematian akibat covid-19, mencapai kekebalan kelompok di masyarakat (herd immunity) dan melindungi masyarakat dari covid-19 agar tetap produktif secara sosial dan ekonomi," ujarnya.
Diakhir giat, Kasat Binmas menghimbau untuk masa pandemi covid-19 saat ini agar tetap mematuhi protokol kesehatan saat beraktifitas diluar rumah. Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan alat olah raga berupa bola volly dan net dari Kasat Binmas Polresta Jayapura Kota kepada Ketua Asrama Biak Bpk. Jhon Kafiar dan perwakilan mahasiswa di asrama Biak.(*)
Penulis : Subhan
Posting Komentar