MALINAU Kalimantan Utara - Untuk mendukung Program Rt bersih yang merupakan salah satu program Pemerintah Daerah Kabupaten Malinau, Babinsa Koramil 0910-07/Mentarang, Kodim 0910/Malinau bersama masyarakat membersihkan Pasar Inai di Desa Kuala Lapang, Kecamatan Malinau Utara, Kabupaten Malinau, Jum’at (26/04/2021).
Adalah Sertu Bery Bogar yang merupakan Babinsa Desa Kuala Lapang yang melaksanakan kerja Bakti bersama masyarakat Desa Kuala Lapang membersihkan Pasar Inai.
“Semua kegiatan Rt bersih ini menjadi cerminan bahwa lingkungan yang bersih sangat menentukan pola hidup sehat di lingkungan masing-masing, sehingga akan menciptakan sikap yang sehat dalam hidup bermasyarakat,” ujar Sertu Bery.
Selain itu kegiatan tersebut bertujuan untuk menumbuhkan rasa memiliki di kalangan masyarakat, akan pentingnya kebersihan lingkungan demi kesehatan, sehingga suasana di lingkungan pasar akan terasa nyaman.
“kegiatan Rt Bersih juga untuk melestarikan budaya gotong royong sebagai salah satu budaya warisan para leluhur kita,” Pungkas Sertu Bery.(Pendim 0910).
Posting Komentar