Pasca Gempa, TNI Lumajang Terus Lakukan Upaya Penanganan dan Pemulihan



Lumajang, Tribunusantara.com - Upaya penanganan lokasi terdampak bencana gempa bumi yang terjadi pada Sabtu (10/4/2021) lalu terus dilakukan Tentara Nasional Indonesia (TNI) bersama aparatur dan masyarakat, salah satunya di Desa Sidomulyo Kecamatan Pronojiwo Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Kamis (15/4/2021).

Bati Bakti TNI Koramil 0821/14 Pronojiwo, Peltu Suparman saat ditemui di lokasi tersebut menyampaikan, bahwa pihaknya bersama personel Yonif 527/BY dan masyarakat terus melaksanakan pembersihan rumah terdampak bencana gempa bumi.

Lanjut dia, turut serta membantu penanganan akibat bencana alam yang terjadi di wilayah, merupakan tugas dan tanggung jawab TNI, sesuai dengan yang tertuang dalam Undang-undang TNI Nomor 34 Tahun 2004.

"Sampai hari ini, kita Tim Satgas (Satuan Tugas) bencana terus berupaya melaksanakan pendataan dan pembersihan lokasi terdampak, agar proses relokasi rumah warga yang terdampak bencana dapat segera dilaksanakan," ujarnya.

Selain itu, disampaikan Suparman, bahwa dari awal pasca gempa sampai dengan saat ini sudah 12 unit rumah yang telah dibersihkan petugas bersama dengan aparatur yang lain dan masyarakat.

Dia berharap, proses pembersihan rumah warga yang terdampak gempa bumi dapat berjalan dengan lancar tanpa ada kendala, sehingga upaya penanganan pasca bencana dapat berjalan sesuai dengan yang telah direncanakan.

"Tiga dari enam target unit rumah terdampak gempa telah kita bersihkan. Semoga penanganan pasca gempa dapat berjalan dengan baik dan lancar, sehingga beban derita yang dirasakan masyarakat terdampak dapat segera berakhir," pungkasnya (Pendim 0821/Fj)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama