Polda Bali Polres Gianyar. Kepolisian Sektor Tegallalang melalui piket fungsi sampaikan himbauan protokol kesehatan Covid-19 di Pasar malam Tegallalang. Kamis (26/8/2021) malam.
Dalam kegiatan yang dilaksanakan Polsek Tegallalang menyampaikan terkait himbauan protokol kesehatan yakni memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak serta mengurangi mobilitas keluar rumah.
Kapolres Gianyar AKBP I Made Bayu Sutha Sartana, S.I.K., M.H saat dikonfirmasi Jumat pagi 27 Agustus 2021 menyampaikan apresiasi kepada Polsek Tegallalang atas kegiatan yang dilaksanakan.
"kami jajaran Polres Gianyar dan Polsek Jajaran selalu mendukung program pemerintah di dalam penanggulangan pandemi Covid-19" Ujar Kapolres.
Dengan memberikan himbauan kepada masyarakat diharapkan masyarakat semakin meningkatkan kesadaran tentang protokol kesehatan.
Dengan semakin tinggi tingkat kesadaran masyarakat terkait protokol kesehatan dan disertai dengan vaksinasi.
"astungkara pandemi Covid-19 segera berakhir dan kehidupan masyarakat bisa kembali normal" tutup Kapolres Gianyar.
Posting Komentar