Wujud Kepedulian Pada Masyarakat Terdampak, Polsek Sukawati Bagikan Sembako Gratis





Gianyar, Tribunusantara.com Bali - Para Bhabinkamtibmas Sukawati menyerahkan batuan sembako kepada masyarakat di Desa se-Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar. Kamis (27/8/21).


Kapolsek Sukawati mengungkapkan Dalam penyalurannya paket sembako di drop langsung ke Bhabinkamtibmas masing-masing desa se Kec. Sukawati yang akan disalurkan langsung oleh Bhabinkamtibmas di desa setempat serta bersinergi dengan Bhabinsa Masing-masing desa

“Kegiatan sosial ini adalah salah satu wujud perhatian dari Kepolisian Polres Gianyar dan Polsek Sukawati kepada warganya yang terdampak Covid 19,” ucap Kapolsek.


Kepala Desa Setempat sangat mengapresiasi kegiatan sosial ini, dimana masyarakatnya sangat terbantu dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari, Terlebih lagi dimasa pandemi dan PPKM Level 4 banyak masyarakat sangat mengeluh tentang kebutuhan mereka. ucapnya.

“Semoga sembako yang disalurkan oleh Kepolisian Polres Gianyar dalam hal ini Polsek Sukawati bermanfaat dan bisa membantu meringankan beban warga,” pungkas para Kepala Desa.


Tidak lupa pada saat penyaluran sembako gratis petugas Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa masing-masing desa menghimbau warganya agar selalu merapkan protokol kesehatan secara ketat baik dirumah maupun di luar rumah, dalam menekan penularan Covid-19.




Penyaluran paket sembako tersebut merupakan kerjasama Yayasa Bakti Krisna dengan Polres Gianyar peduli kepada warga yang terdampak oleh Covid-19.


Disisi lain warga yang menerima bantuan menyampaikan ucapan terima kasih banyak kepada Polres Gianyar Khususnya Polsek Sukawati yang begitu sangat perhatian kepada kami selaku masyarakat yang betul-betul terdampak sekali dengan pandemi Covid-19 ini.


Humas/Abimanyu

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama