30 Anak Yatim Piatu menerima hewan Kambing dan Santunan dari Kades Dawuhansengon



Pasuruaan, Tribunusantara.com - Bulan Muharrom di kenal dengan bulannya anak yatim piatu, di mana pada Amalan bulan ini Umat islam berlomba- lomba ngalap bulan berkah dengan Menyantuni Anak Yatim Piatu. 


Salah satunya melalui Pemerintah Desa Dawuhansengon Kecamatan Purwodadi Kabupaten Pasuruan ikut andil Peduli dan berbagi dengan 30 anak yatim Piatu tepatnya di tanggal 1 Muharrom kemarin yang bertempat  di Pendopo Balai Desa dengan mengundang 30 Anak Yatim Piatu dengan Membagikan langsung 30 ekor Hewan Kambing dan menyantuni Uang Tali Asih. Gembira,Senang Tampak menghiasi Wajah Wajah Anak Anak dalam kegiatan tersebut. 


Turut hadir dalam pemberian Santunan secara simbolis yakni Camat Purwodadi, Kapolsek, Danramil,Tokoh Ulama'. Tokoh Masyarakat, BPD,Babhinsa, Bhabinkamtibmas. 


Kepala Desa Dawuhansengon Sugianto menuturkan Alhamdulillah di bulan mulia ini yakni di bulan Muharrom tahun baru islam kami Pemerintah Desa Dawuhansengon ikut andil dengan membagikan 30 hewan Kambing dan Uang Santunan,semoga Pemberian Hewan Kambing dan Uang Santunan dapat bermanfaat dan hewan nya bisa di kembangkan kelak 
tumbuh besar, Ungkapnya. 


Lanjut Kades yang Ramah ini menambahkan Semoga Pemberian Santunan yang pertama kalinya ini, Kami Pemerintah Desa di beri Kesehatan,Umur Panjang,Berkah,terus  istiqomah bisa melayani Masyarakat dengan Setulus hati, dan saya berharap Semoga anak yatim piatu kelak menjadi Anak Sholeh/Sholehah tumbuh menjadi penerus Pembangunan bangsa,Ujarnya.


Fatimah salah satu anak yatim penerima santunan dengan wajah berseri seri, berkata" Maturnuwon pak kades kulo seneng angsal yotro kale wedus,kulo rumat weduse, lek ageng weduse kulo sade ' damel kuliah kale mondok, kata siswi Sekolah Dasar ini. (Mid)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama