KOTABARU - TMMD merupakan program terpadu yang di akselerasi guna membantu pemerintah dalam membangun baik fisik maupun non fisik serta mensejahterakan masyarakat. Dan bertujuan meningkatkan kemanunggalan TNI bersama rakyat.
Program ini yang sedang dilaksanakan Kodim 1004/Kotabaru dalam TMMD ke 112 Tahun 2021 bertempat di Desa Rampa Manunggul Kecamatan Sampanahan.
Melalui program ini, salah satu sasaran fisik nya ialah pembangunan infrastruktur badan jalan sepanjang 6.000 meter dengan lebar 7 meter, penghubung Desa Rampa Manunggul Kecamatan Sampanahan menuju Desa Manunggul Baru Kecamatan Sungai Durian.
Disamping pembangunan badan jalan, juga dilaksanakan pemasangan gorong-gorong atau saluran air. Minggu(03/10/2021)
Pasi Ter Kapten Chb Supriyanto mengatakan bahwa gorong-gorong ini memang sangat diperlu untuk kelancaran drainase air supaya pada saat musim hujan air tidak tertampung di jalan,” terangnya.(pen1004)
Posting Komentar