Lembaga Bantuan Hukum (LBH) PETA Probolinggo Lakukan Pemasangan Banner di Tanah Sawah Milik Satupin (Alm)

 



Probolinggo, Tribunusantara.com - Lembaga Bantuan Hukum (LBH) PETA Probolinggo mendatangi kantor Desa Tambak Rejo kecamatan Tongas Kabupaten Probolinggo Senin 20/12/2021. 


Kedatangan Sekertaris LBH PETA Mimin Yuliati yang seharianya  dipanggil MEGA bersama  anggotanya telah ditemui.PJ Desa Tambak Rejo Krisna. dalam pertemuan ini  anggota LBH PETA menyampaikan kepada PJ Desa Tambak Rejo untuk memberitahukan  bahwa LBH PETA akan melakukan  pemasangan behner dilahan tanah sawah milik P. SATUPIN (Alm)  yang terletak di Desa Tambak Rejo.


Setelah mendapat ijin dari PJ Desa Tambak Rejo Krisna, pemasangan behner langsung  dilakukan.oleh keluarga Satupin (Alm) yang  diantaranya Asmari anak pertama, Hasan anak ke dua, Asmu'i anak ke tiga dan  Yasin anak ke empat, yang mana  dalam pemasanggan behner tersebut  didampingi langsung oleh Anggota LBH PETA yang di perakasai oleh MEGA dari  sekertaris LBH PETA Probolinggo.


BU MEGA Sekertaris LBH PETA panggilan akrabnya saat di konfiramsi awak media dalam tujuan pendampingan pemasangan behner dilahan tanah sawah milik P. Satupin (Alm) menjelaskan.


" Saya bersama seluruh Anggota LBH PETA sudah mendapat  surat kuasa  dari anak - anak P. Satupin (alm) untuk melakukan pendampingan pemasangan behner di tanah sawah milik  P. Satupin (alm) yang mana  tanah tersebut telah bermasalah dengan keluarga Fatimah (alm) adik kandung dari P. Satupin (alm), yang jelas  pemicu  dari permasalahan tanah sawah tersebut awalnya dilakukan oleh anak - anak B. Fatimah (alm) sendiri Mas," Terang Sekertaris LBH PETA Mega.


Di tempat yang sama awak media  kepada Mega sekertaris dari LBH PETA memepertanyakan,  Apabila terjadi pengerusakan terhadap Behner tersebut tindakan apa yang akan dilakukan oleh LBH PETA.


"Jadi bila mana ada pengerusakan dan diketahui siapa yang mengerusak maka ahli waris yang telah menguasakan ke LBH PETA dan juga akan mendampingi ahli waris melakukan tindakan hukum terhadap pelaku tersebut," Terang Sekertaris LBH PETA Bu Mega.


Hal ini juga disampaikan dari salah satu anak  P. SATUPIN (alm) dirinya sangat berharap dimana   permasalahan lahan tanah sawah yang  bermasalah ini  kepada awak media menjelaskan.


" Saya pribadi juga mewakili adik - adik saya sangat  berharap semoga permasalahan lahan tanah sawah ini akan segera cepat terselesaikan dan jangan sampai terjadi permasalahan lagi  itu yang menjadi harapan kami sekeluarga Mas." Harapnya. (Wij).

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama