Lumajang, Pendim 0821 - Personel TNI Koramil 0821/07 Randuagung Lumajang, andil bergotong - royong bersama warga Dusun Krajan Desa Gedangmas, memperbaiki kediaman Aminah yang rusak diterpa hujan disertai angin, Selasa (22/3/2022).
Terpotret, personel TNI kala itu mengusung kayu, bahan kerangka atap sedianya dikembalikan utuh seperti sediakala.
Mewakili Danramil Koramil 0821/07 Randuagung Serda Hari Subagio berkata, selain kekompakan antara TNI dan masyarakat, proses perbaikan rumah nenek yang tinggal bersama cucunya itu, berjalan lancar, disupport oleh pemerintahan desa setempat.
"Keterlibatan kami disini merupakan hal yang wajib. Sebagai aparatur kewilayahan, kami ( TNI -red ) sudah diamanahkan untuk terus andil dalam setiap kegiatan masyarakat, salah satunya dibidang kebencanaan," ucapnya.
Ia menambahkan, Aminah merupakan warga setempat yang kesehariannya bekerja sebagai penjual sayur, di pasar tradisional. "Maka dari itu, ditambah support dari pemerintah desa, kegiatan ini kian maksimal dan kekompakan ini secara tidak langsung berdampak baik pada sisi psikologis ibu Aminah. Sebab, apa yang dilakukan ini tentu sifatnya meringankan beban," imbuhhya.
Diwaktu yang sama, Aminah berterima kasih, atas apa yang dilakukan oleh pemdes, masyarakat dan Babinsa. Menurutnya mapan, senada menumbuhkan motivasi dan semangat pada dirinya.
"Saya bersyukur, meskipun saya sebelumnya sempat bingung karena rumah saya roboh saat hujan dan angin, disini para tetangga, pak kades dan tentara datang membantu, sehingga tempat tinggal saya bisa ditempati kembali," tutur Aminah tersenyum.(Pendim 0821).
Posting Komentar