Babinsa Meninjo Bersama Masyarakat bangun plengsengan Jalan Antar Desa

 


Lumajang, Pendim 0821- Untuk mendukung dan menyukseskan program pemerintah desa, Babinsa Meninjo Koramil 0821/06 Ranuyoso, Kopda Heru Suprayitno bersama masyarakat melaksanakan karya bakti pemasangan plengsengan jalan tembus dari arah Desa Meninjo menuju arah Desa Ranuyoso sepanjang 200 meter, dengan tujuan untuk mempermudah masyarakat  menuju ke Desa Ranuyoso serta mencegah adanya genangan air dan adanya longsor waktu musim hujan.



Hal tersebut disampaikan Heru waktu bersama masyarakat melaksanakan karya bakti membuat plengsengan jalannya, yang bertempat di Dusun Kapuran Desa Meninjo Kecamatan Klakah Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Minggu (10/4/2022).



Heru menyampaikan, disamping melaksanakan pembinaan wilayah, babinsa sebagai mitra kerja kepala desa juga berkewajiban untuk mendukung dan membantu, menyukseskan pogram pembangunan yang telah direncanakan oleh pemerintah desa.



“Masyarakat diharap dapat menjaga dan merawat jalan yang ada, dengan selalu menjaga kebersihan jalan dan plengsengannya, sehingga jalan tembus tersebut bisa bermanfaat bagi masyarakat sekitar,” Imbuhnya.



Sementara itu Kepala Desa Meninjo Ibu Sayuti mengatakan, pembangunan plengsengan pinggir jalan ini bertujuan untuk mempermudah masyarakat untuk menuju ke Desa Ranuyoso serta mencegah adanya genangan air dan adanya longsor waktu musim hujan.



“Terima kasih kepada babinsa yang selalu membantu dan mendukung program yang telah direncanakan oleh pemerintah desa, sehingga karya bakti ini dapat berjalan dengan lancar dan sukses,” Pungkasnya.(Pendim 0821).

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama