Lumajang, Pendim 0821 - Untuk memupuk kekompakan dan kebersamaan sehingga terwujud solidaritas yang tinggi, Koramil 0821/11Yosowilangun terjunkan Personelnya untuk melaksanakan pembersihan Masjid Jamik NU Nurul Huda, guna menyambut datangnya Bulan Suci Ramadhan 1443 Hijriah.
Hal tersebut disampaikan oleh Danramil 0821/11Yosowilangun, Lettu Inf Kaulan saat bersama anggotanya membantu masyarakat membersihkan Masjid Jamik NU Nurul Huda, bertempat di Dusun Darungan RT 013 RW 014 Desa Kebonsari Kecamatan Yosowilangun Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Sabtu (2/4/2022).
Kaulan juga mengatakan, bahwa kegiatan ini merupakan satu di antara metode pembinaan teritorial (Binter), dimana sangat penting menjaga komunikasi dan hubungan yang harmonis antara TNI dengan rakyat.
“Kita terus berupaya menjalin sinergitas dengan masyarakat, untuk mempererat persatuan dan kesatuan serta menjaga kondusifitas lingkungan, salah satunya dengan melaksanakan kegiatan bersama,” kata dia.
Dia menambahkan, kegiatan gotong royong atau bersih-bersih ditempat ibadah ini sudah rutin dan menjadi agenda Koramil 0821/11 Yosowilangun yang dilakukan secara bergiliran di 12 desa yang ada di Wilayah Koramil 0821/11 Yosowilangun.
“TNI (Tentara Nasional Indonesia,red) Kuat Bersama Rakyat bukan hanya slogan semata-mata, melainkan satu kenyataan karena TNI lahir dari rakyat sehingga tanpa Rakyat TNI bukanlah apa-apa,” pungkasnya. (Pendim 0821).
Posting Komentar