Kapolsek Ubud beri Penghargaan kepada anggota teladan dan menginspirasi



UBUD - Bertempat di lapangan Apel Mako Polsek Ubud dilaksanakan penyerahan bingkisan sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan Polsek Ubud kepada Anggota teladan dan menginspirasi yakni anggota Samapta Polsek Ubud Aiptu Ngakan Sudiarta. 


Dalam pelaksanaan penyerahan bingkisan ini, diserahkan langsung oleh Kapolsek Ubud Kompol I Gusti Ngurah Yudistira, S.H., M.H. pada saat Apel jam pimpinan dan disaksikan oleh Wakapolsek Ubud, Para Kanit, Panit, Kasubsektor, Kasi serta seluruh Anggota Polsek Ubud. Selasa (13/09/2022)


Dalam kesempatan tersebut Kapolsek Ubud menyampaikan penyerahan Bingkisan ini sebagai bentuk Apresiasi atas dedikasi dan kinerja di Polsek Ubud, dan diharapkan dapat memberikan Motifasi dan menginspirasi anggota lainnya. 


"Saya berharap Kepada seluruh anggota Polsek Ubud untuk mentauladani atas apa yang telah didedikasikan oleh Aiptu Ngakan Sudiarta kepada Polsek Ubud, saya sangat bangga dan terharu atas kinerjanya dan merasa termotivasi, dibalik sakit yang dideritanya, namun semangat pengabdian tidak pernah pudar"  Ucap Kompol I Gusti Ngurah Yudistira.


Aiptu Ngakan Sudiarta pada kesempatan tersebut  menyampaikan terimakasih sebesar-besarnya atas perhatian dari Pimpinan, dan tidak lupa mengucapkan terimakasih kepada seluruh rekan kerja atas dukungannya dalam menjalankan tugas. "Saya akan tetap bekerja maksimal selama saya berdinas di Polsek Ubud karena saya bangga menjadi Anggota Polri" tutupnya  (&)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama